Buku- buku pelajaran Bahasa Indonesia untuk Sekolah Dasar
Cetakan Balai Pustaka & Pendidikan&Kebudayaan (1975-1985)
Buku- buku cerita bergambar untuk anak
Cetakan Djambatan & BPK Gunung Mulia (70-80an)
“How to master the Indonesian language” karya A.M.Almatsier
yang diterbitkan oleh Penerbit Djambatan
(1967 s/d 1996 dan setelah itu dilanjutkan dengan edisi Revisi).
(1967 s/d 1996 dan setelah itu dilanjutkan dengan edisi Revisi).
Buku panduan Belajar Bahasa Indonesia ini diperuntukan untuk para ekspatriat yang berada di Indonesia, tetapi perkembangannya banyak kampus kampus di Eropa, Amerika memakai Buku ini sebagai referensi untuk belajar bahasa Indonesia termasuk di negara Australia, buku ini sangat mudah di jumpai di perpustakaan setiap Universitasnya. Kesuksesan buku ini terbukti dengan angka 17 edisi cetakan yang berakhir pada tahun 1996, namun hingga 2010 (atau mungkin bahkan sampai sekarang….) masih dipergunakan sebagai salah satu acuan pembelajaran Bahasa Indonesia untuk orang asing.
Drs. Suyadi (Pak Raden) ternyata jauh sebelum menjadi Illustrator keluarga Budi pada Buku Pelajaran Bahasa Indonesia untuk Kelas I s/d Kelas IV pada Sekolah Dasar terbitan Balai Pustaka & Pendidikan dan Kebudayaan, telah berpartisipasi sebagai ilustrator pada Buku Pelajaran Bahasa Indonesia untuk orang asing ini. Banyak karakter-karakter yang muncul seperti Pak Husein, Johan, Ted Smith, Pak Slamet, Kasim, Pak Kasur , si Jahil, dsb …. Meskipun kemunculan karakter-karakter tersebut hanya satu kali karena bentuk penyajian buku ini seperti cerita pendek, tetapi di dalam setiap penyajian jalan cerita nya sungguh sangat mengena layaknya drama sit-kom yang menceritakan kehidupan sehari-hari.
Sungguh kehadiran Buku – Buku berkualitas mendidik dengan kontent materi yang diperjelas oleh ilustrasi – ilustrasi singkatnya yang berkarakter seperti ini sangat dirindukan untuk kembali di masa sekarang ini.
Kita memang tidak boleh terjebak di masa lampau, namun hendaknya sedikit menoleh dan “bejalar” dari contoh – contoh yang baik yang sudah di wariskan untuk kita dapat menjadi lebih baik.
To the world you may be just an artist and a teacher but …. to all Indonesian Kids in 1980’s you are a Hero !! We missed U Pak Raden !
Buku Kisah-Kisah Fantasi Hans Christian Andersen jilid 1-6
yang diterjemahkan dari naskah aslinya oleh Penerbit Djambatan
(dimulai dari cetakan pertama th.1975).
Karya terjemahan ini dengan ilustrasi Drs. Suyadi Pak Raden, secara subyektif merupakan versi yang terbaik. Beberapa versi dari Jepang, China, Amerika, Russia, Australia dan Timur Tengah mayoritas mengandalkan ilustrasi yang berwarna, dan terkesan realist penggambarannya. Memang Karya2 dongeng karya H.C.Andersen ini bukan hanya untuk anak-anak saja tetapi juga dapat untuk semua kalangan umur, mungkin dikarenakan syarat pesan moral yang terdapat dari setiap ceritanya.
Sungguh sangat berbeda dengan versi Indonesia terbitan Djembatan dengan ilustrasi cerita Pak Raden ini, semua (kecuali cover) hanya mengandalkan ilustrasi hitam putih. Character dari setiap tokoh, dan setting cerita sangat apik terkompilasi dalam ilustrasi khas Pak Raden yang serius tapi santai.
6 Cergam Seri Foklore Nusantara (Jawa, Sulawesi & Bali) dalam format bilingual
yang di ceritakan ulang dan di ilustrasikan oleh Drs. Suyadi (Pak Raden)
dengan Judul Timun Emas (Balai Pustaka, 1998) , Joko Kendil si periuk nasi (Grasindo,2001), Gerhana (Grasindo,2008) , Tattadu (Grasindo,2009), Made&ke empat sahabat kabribnya (Grasindo,2001), Kancil &Raja Hutan (Grasindo,2010)
dengan Judul Timun Emas (Balai Pustaka, 1998) , Joko Kendil si periuk nasi (Grasindo,2001), Gerhana (Grasindo,2008) , Tattadu (Grasindo,2009), Made&ke empat sahabat kabribnya (Grasindo,2001), Kancil &Raja Hutan (Grasindo,2010)
Local Genius content dari 6 Bilingual Foklore ini dalam balutan dongeng akan asrinya desa dan alam jika dibaca dalam suasana malam membuat Lullaby semakin kenthal .
7 Buku Cergam Dongeng Karya Drs. Suyadi (Pak Raden)
terbitan Djambatan, Noura & KPBA
dengan judul Kalau yang enak didahulukan (cetakan ke 2,2004), Pedagang Peci kecurian (cetakan ke 3&4,2004/2017), Siapa punya kuali panjang (cetakan ke3, 2004), Gua Terlarang (cetakan ke 3,2004), Joko Kendil (Cetakan 1, 1977), 1000 kucing untuk kakek (cetakan 1&4, 1974/2017), & Petruk jadi Raja (KPBA,2008).
dengan judul Kalau yang enak didahulukan (cetakan ke 2,2004), Pedagang Peci kecurian (cetakan ke 3&4,2004/2017), Siapa punya kuali panjang (cetakan ke3, 2004), Gua Terlarang (cetakan ke 3,2004), Joko Kendil (Cetakan 1, 1977), 1000 kucing untuk kakek (cetakan 1&4, 1974/2017), & Petruk jadi Raja (KPBA,2008).
Cergam Dongeng bergenre drama komedi dengan segmen semua usia, sungguh sangat menarik & seru untuk dikonsumsi pada saat rehat malam ini …. Illustrasi pendukung yang khas Pak Raden Suyadi dan Pak Nana Ruslana yang bagai pinang dibelah dua membuat mudah dalam mengimajinasikan setiap jalan ceritanya.
Terima kasih Pak Raden Suyadi akan warisan karya-karya Local Genius mu yang akan terus melegenda dan abadi sepanjang jaman ~Amin~