Official merchandise pembelian kamera instant KODAK EKTRA 200 (1985)
berupa Tas Selempang model tabung berbahan Polyester, ukuran 14”x8” dengan screen print iklan Film Kodak C-135-36 & Character Si Unyil pada ke dua sisinya.
Pada tahun 1985 KODAK (West) Germany menjadikan Si Unyil sebagai talent iklannya dan secara resmi menjadikan tokoh utama serial boneka ini sebagai produk merchandise penjualan pocket camera KODAK EKTRA 200 berupa tote bag plastic & traveling bag untuk penjualan region Indonesia.
Sungguh sangat membanggakan ketika saya yang sebelumnya mendapatkan beberapa merchand Si Unyil untuk Produk Kodak, ternyata Ibu saya memiliki kamera ini !
Beliau memberikannya kepada saya saat bebersih rumah, kegiatan tahunan menjelang hari raya, ini membuat saya terkejut dan mengembalikan saya ke masa – masa saya duduk di sekolah dasar. Atas bantuan cerita dari Ibu saya, saya pun berusaha mengingat kembali masa- masa itu …..
Saat kelas 2 SD Ayah saya memberikan kado ulang tahun berupa camera KODAK EKTRA 200 ini, karena dia tahu saya sangat menyukai serial Si Unyil dan Ayah saya sangat gemar mengabadikan moment saat kami sekeluarga bertamasya bersama atau hari – hari besar seperti Ulang tahun kami atau kegiatan kegiatan ekstrakulikuler saya sewaktu di sekolah. Setiap kali kami melakukan liburan bersama saya selalu mencontoh Ayah saya yang sering jeprat-jepret dengan kameranya Olympus OM-10, beberapa hasil foto buram dan out of focus hasil dari capturan saya masih disimpan Ibu saya sebagai dokumentasi keluarga.
Setiap kali sehabis afdruk filmnya kami sekeluarga selalu berkumpul dan mengulang-ulang cerita saat pengambilan gambar itu, sungguh sangat hangat dan romantis rasa keakraban ini.
Semoga saya dapat memperoleh 110 film nya untuk mencobanya dan melanjutkan jepretan – jepretan pada masa sekarang. Dan semoga saya dapat mewariskannya ke anak – anak saya kelak & mengulang masa -masa keharmonisan keluarga dalam generasi dan rasa yang berbeda tentunya ....
Terima Kasih Ayah !
Terima Kasih Ibu !
Dan Terima Kasih Unyil !
Regards,
REO-2016 :)
Si Unyil dan KODAK
Pada tahun 1985 KODAK (West) Germany menjadikan Si Unyil sebagai talent iklannya dan secara resmi menjadikan tokoh utama serial boneka ini sebagai produk merchandise penjualan pocket camera KODAK EKTRA 200 berupa tote bag plastic & traveling bag untuk penjualan region Indonesia.
Sungguh sangat membanggakan ketika saya yang sebelumnya mendapatkan beberapa merchand Si Unyil untuk Produk Kodak, ternyata Ibu saya memiliki kamera ini !
Beliau memberikannya kepada saya saat bebersih rumah, kegiatan tahunan menjelang hari raya, ini membuat saya terkejut dan mengembalikan saya ke masa – masa saya duduk di sekolah dasar. Atas bantuan cerita dari Ibu saya, saya pun berusaha mengingat kembali masa- masa itu …..
Saat kelas 2 SD Ayah saya memberikan kado ulang tahun berupa camera KODAK EKTRA 200 ini, karena dia tahu saya sangat menyukai serial Si Unyil dan Ayah saya sangat gemar mengabadikan moment saat kami sekeluarga bertamasya bersama atau hari – hari besar seperti Ulang tahun kami atau kegiatan kegiatan ekstrakulikuler saya sewaktu di sekolah. Setiap kali kami melakukan liburan bersama saya selalu mencontoh Ayah saya yang sering jeprat-jepret dengan kameranya Olympus OM-10, beberapa hasil foto buram dan out of focus hasil dari capturan saya masih disimpan Ibu saya sebagai dokumentasi keluarga.
Setiap kali sehabis afdruk filmnya kami sekeluarga selalu berkumpul dan mengulang-ulang cerita saat pengambilan gambar itu, sungguh sangat hangat dan romantis rasa keakraban ini.
Semoga saya dapat memperoleh 110 film nya untuk mencobanya dan melanjutkan jepretan – jepretan pada masa sekarang. Dan semoga saya dapat mewariskannya ke anak – anak saya kelak & mengulang masa -masa keharmonisan keluarga dalam generasi dan rasa yang berbeda tentunya ....
Terima Kasih Ayah !
Terima Kasih Ibu !
Dan Terima Kasih Unyil !
Regards,
REO-2016 :)